Evercoss Winner X, Smartphone Pemenang dengan Kamera 8 MP

Diam-diam Evercoss telah meluncurkan ponsel andalannya yang bertitel Evercoss Winner X. Dengan membawa kode A74F, ponsel pintar ini dipersembahkan untuk para pemenang di segmen entry-level. Secara keseluruhan, spesifikasi Winner X begitu menggoda, terutama bagi anda yang hobi berburu foto. Hanya bermodalkan Rp 1,1 juta, anda sudah bisa mendapatkan smartphone dengan kamera utama sebesar 8 MP.

gambar-Evercoss-Winner-X.jpg

Evercoss Winner X

Layar FWVGA 4,5 inch

Menyasar pengguna awal, layar yang disematkan pada tubuh Winner X cukup memadai. Layar ini berjenis TFT capacitive touchscreen yang memiliki ukuran 4,5 inci. Kualitas layarnya terbilang pas-pasan karena masih mengadopsi FWVGA beresolusi 480 x 854 piksel. Kejutan diberikan dengan didukungnya fitur multitouch hingga mencapai 5 sentuhan. Tak lupa, ponsel dengan pilihan warna hitam dan putih ini juga telah dilengkapi Hard Glass Screen sebagai pelindung anti-gores.

Prosesor Quad-core 1,3 GHz

Kinerja smartphone yang handal tidak terlepas dari campur tangan prosesor Quad-core berkecepatan 1,3 GHz. Chip berotak empat ini mampu membuat Evercoss Winner X memiliki performa yang cukup tinggi di kelasnya. Diadopsinya GPU Mali-400MP2 juga sangat membantu sektor display layar untuk menampilkan grafis yang lebih jernih. Ponsel ber-OS Android v4.4 KitKat ini juga mengusung RAM berkapasitas 1 GB. Kapasitas RAM yang tidak berbeda dengan Evercoss Elevate X ini memungkinkan kinerja keduanya sama-sama tangguh. Anda bisa mencobanya sendiri dengan membuka aplikasi dan game HD serta video berukuran besar untuk merasakan sensasinya.

Memori Eksternal up to 32 GB

Seperti yang sudah disebut sebelumnya, bahwa memori RAM yang ditanamkan pada Evercoss Winner X adalah 1 GB. Sebagai bekal media penyimpanan, smartphone berbentuk kotak membulat ini sudah disertai ROM berkapasitas 8 GB. Alokasi ROM yang tinggi sudah pasti akan memudahkan anda dalam menyimpan data-data pribadi. Belum berhenti sampai di situ, anda pun masih bisa meningkatkan kapasitas penyimpanan lagi dengan menambahkan chip microSD hingga mencapai 32 GB. Biarpun tergolong standar untuk extended memory, namun alokasinya terbilang sudah mumpuni.

Kamera 8 MP, 1.3 MP

Perangkat kamera utama Evercoss Winner X begitu wah dengan kekuatannya mencapai 8 MP. Kamera ini diklaim mampu membidik foto yang berkualitas tinggi berkat kelengkapan LED flash dan autofocus. Sayangnya, kamera yang menempel di bagian depan Winner X tergolong rendah. Dengan bantuan kamera kedua beresolusi 1,3 megapixel, anda masih bisa berfoto selfie dan berkomunikasi via video call dengan kualitas yang cukup jernih.

Baterai 1800 mAh

Tenaga ponsel Evercoss Winner X disokong oleh baterai berdaya 1800 mAh. Media penyimpanan energi listrik tersebut sanggup menyalakan smartphone selama 10 jam untuk penggunaan secara aktif. Tidak ketinggalan, Winner X juga turut dilengkapi dengan dukungan teknologi dual-SIM, sambungan WiFi dan Bluetooth, serta jaringan 3G HSDPA dengan kecepatan HSPA+ mencapai 21 Mbps.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Evercoss Winner X, Smartphone Pemenang dengan Kamera 8 MP"

Posting Komentar