Lenovo P70 bisa menjadi salah satu alternatif anda yang ingin memiliki smartphone berkualitas premium dengan harga yang lebih terjangkau. Dijual seharga Rp 2,9 jutaan, P70 menawarkan performa canggih khas ponsel-ponsel bermerk mewah. Ponsel ini juga telah mendukung teknologi jaringan 4G LTE. Meskipun masih mengandalkan Android OS v4.4 Kitkat, kamera utama ponsel ini begitu menggoda dengan kekuatan mencapai 13 MP.
Ingin tahu sejauh mana sih performa Lenovo P70 ini? Simak ulasannya berikut ini.
Lenovo P70
Layar Bongsor dan Tajam
Lenovo P70 dibekali dengan layar tipe IPS LCD capacitive touchscreen berukuran 5,0 inch. Kualitas layar ini sebesar 720 x 1280 piksel dengan tingkat kerapatan sampai 294 ppi. Layar yang tajam dan jernih membuat smartphone ini terlihat sangat menawan. Dukungan multitouch hingga 5 jari juga tak ketinggalan menjadi daya tarik tersendiri dari P70 ini.
Performa Gahar dan Handal
Lenovo P70 mampu memberikan kinerja yang tinggi dengan performa canggihnya. Ponsel pintar ini ditenagai oleh prosesor Octa-core dengan kecepatan 1.7 GHz Cortex-A53. Performa prosesor berotak delapan ini sanggup bekerja dua kali lebih baik ketimbang prosesor Quad-core yang banyak dipakai saat ini. Belum lagi, kemampuan prosesor ini dalam mengintegrasikan kedelapan otaknya dalam memproses perintah yang bersamaan memungkinkan anda bisa mendapatkan pengalaman yang lebih baik. Untuk mengimbangi kinerja prosesor ini, Lenovo P70 ditanami juga dengan RAM berkapasitas 2 GB. Perpaduan prosesor dan RAM membuat ponsel ini bisa menjalankan game yang berkualitas tinggi dengan mudah. Untuk urusan grafis, P70 membekali dirinya dengan kartu grafis Mali-T760MP2 supaya anda bisa menjajal menonton video beresolusi tinggi dan bermain game 3D tanpa hambatan apapun.
Memori Lapang dan Cukup
Di bagian media penyimpanannya, Lenovo P70 dilengkapi dengan memori yang cukup memadai. Dari bawaannya, smartphone ini sudah disertai memori internal sebesar 16 GB. Kapasitas memori sebesar ini tentu sudah terbilang lebih dari cukup untuk standar gadget tipe ponsel cerdas. Sayangnya, slot memori eksternal yang disupport hanya sanggup menerima pasokan media penambahan sebesar 32 GB. Padahal para pesaing ponsel ini seperti Samsung Galaxy J1 sudah melampaui jauh hingga mencapai 128 GB.
Kamera Tinggi dan Jernih
Untuk menyempurnakan spesifikasinya, Lenovo P70 menambahkan dual kamera dengan resolusi yang tinggi agar setiap momen bahagia terambil sempurna. Kamera utama dengan resolusi 13 MP yang dilengkapi dengan LED Flash dan fitur autofocus memungkinkannya bisa menghasilkan foto terbaik meskipun berada di tempat minim cahaya sekalipun. Kamera ini mampu menghasilkan foto 4160x3120 piksel dan video 1080p@30fps. Di bagian depan, Lenovo P70 menyematkan kamera beresolusi 5 MP. Fitur-fitur kamera menarik juga turut ditambahkan seperti geo-tagging, touch focus, face detection, dan panorama.
Baterai Besar dan Awet
Lenovo P70 sudah menyiasati kebiasaan pengguna smartphone yang tidak bisa dipisahkan dari gadgetnya dengan menyertakan baterai berkapasitas besar yang membuat waktu penggunaan smartphone menjadi lebih lama. Kapasitas daya tampung baterai sebesar 4000 mAh memiliki kemampuan standby selama 695 jam. Sedangkan untuk digunakan secara aktif, baterai tersebut sanggup bekerja selama 18 jam berturut-turut. Kini anda pun mempunyai yang lebih banyak untuk menonton video dan bermain game tanpa harus selalu bergantung dengan powerbank dan kontak listrik lagi.
0 Response to "Spesifikasi Lenovo P70 untuk Penggila Gadget Canggih"
Posting Komentar